Items filtered by date: Oktober 2022
22 Oktober 2022 In Berita

Kuliah Dosen Tamu Si TIP merupakan kegiatan yang sudah diprogramkan Departemen TIP setiap tahunnnya. Kegiatan ini bertujuan Untuk menambah wawasan mahasiswa dan dosen dalam menunjang materi perkuliahan. Tema yang diangkatkan pada Kegiatan kuliah dosen tamu S1 kali ini adalah tentang “Proses Produksi Teh dan Pengendalian Mutu Produk Teh”.

Teh sebagai bahan penyegar banyak disukai oleh masyarakat karena cita rasanya yang unik. Teh tidak hanya dikelola dalam skala besar tetapi banyak juga yang mengolah teh dalam skala kecil sehingga ini merupakan potensi yang dapat dikembangkan oleh para mahasiswa sebagai start up. Indonesia sebagai produsen teh selain Cina dan Jepang harus selalu dapat menjaga kualitas mutu produknya agar dapat bersaing dipasar Internasional. Karena itu perlu dilakukan transfer ilmu, pengetahuan dan teknologi dari praktisi/pelaku usaha kepada mahasiswa/Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta, Lembaga Pemerintah Non Departemen, Perusahaan-perusahaan negara dan swasta/perorangan.

Gambar 1. Publikasi Kegiatan

 

Gambar 2. Pemaparan oleh Arif Maulana Yamin, S.T (Direktur PT. Mitra Kerinci)

 

Kegiatan dimulai dengan penyampaian kata sambutan oleh ketua departemen Teknologi Industri Pertanian (Prof. Dr. Ir. Santosa, M.P) dan dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Andalas (Dr. Ir. Alfi, M.Sc). Webinar ini diikuti oleh sebanyak 133 peserta dengan latar belakang akademisi, praktisi, pelaku usaha dan masyarakat umum. Materi Kuliah disampaikan oleh Arif Maulana Yamin, S.T (Direktur PT. Mitra Kerinci) dengan topik “ Proses Produksi Teh dan Pengendalian Mutu Produk Teh”. Moderator pada kegiatan ini adalah Dosen Departemen Teknologi Industri Pertanian, Ir. Sahadi Didi Ismanto, M.Si

 

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu 22 Oktober 2022, kegiatan dilaksanakan secara daring melalui link zoom sebagai berikut: (https://telkomsel.zoom.us/j/5184633041?pwd=d1FoMHFCUk5ibW5Hd01pay9seXFFUT09) dan luring di Ruang Sidang Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas.

Gambar 3. Peserta Kegiatan

20 Oktober 2022 In Berita

Dalam rangka meningkatkan nilai tambah, kebijakan pembangunan sektor industri diarahkan kepada industri yang berbasis bahan baku hasil pertanian. Faktor penunjang produksi serta peningkatan nilai tambah, produktivitas dan daya saing adalah peningkatan mutu produk/proses dan diversifikasi produk/proses melalui pemanfaatan teknologi yang diperoleh melalui hasil kegiatan riset dan pengembangan teknologi. Riset teknologi serta pengembangan dan pemanfaatannya telah banyak dilakukan oleh lembaga-lembaga riset milik pemerintah yang bernaung di bawah Departemen/Kementerian dan Lembaga Pemerintah Non Departemen, Perguruan Tinggi Negeri/Swasta, Perusahaan-perusahaan negara dan swasta/perorangan. Pemanfaatan hasil riset oleh pihak industri sebagai pengguna teknologi masih sangat kurang. Hal ini disebabkan oleh kurangnya komunikasi dan belum tumbuhnya interaksi bisnis antara lembaga riset dengan industri yang saling menguntungkan. Berdasarkan kondisi tersebut, perlu dilakukan pengayaan mengenai komersialisasi produk agroindustri berbasis riset.

Gambar 1. Publikasi Kegiatan

Kegiatan dimulai dengan penyampaian kata sambutan oleh ketua departemen Teknologi Industri Pertanian (Prof. Dr. Ir. Santosa, M.P) dan dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Andalas (Dr. Ir. Alfi, M.Sc). Webinar ini diikuti oleh sebanyak 107 peserta dengan latar belakang akademisi, praktisi, pelaku usaha dan masyarakat umum. Materi Webinar disampaikan oleh Dr. Misnawi (PT. Riset Perkebunan Nusantara) yang menyampaikan topik “Industrialisasi – Komersialisasi Produk Agroindustri Berbasis Riset”. Kegiatan ini dimoderatori oleh Dosen Departemen Teknologi Industri Pertanian, Dr. Azrifirwan, S.TP., M.Eng.

Gambar 2. Pemaparan Materi oleh Dr. Misnawi (PT. Riset Perkebunan Nusantara)

 

Gambar 3. Panitia Pelaksana

 

Gambar 4. Diikuti oleh sebanyak 107 peserta dengan latar belakang akademisi, praktisi, pelaku usaha dan masyarakat umum

14 Oktober 2022 In Pengumuman dan Informasi

Sebaran Mata Kuliah Program Studi S2 Teknologi Industri Pertanian (Jalur Reguler)

Semester I

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

 

1

TIP81101

Metodologi Penelitian

3 (3+0)

Wajib

 

2

TIP81102

Kapita Selekta Agroindustri

1 (1+0)

Wajib

 

3

TIP81103

Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian

3 (2+1)

Wajib

 

4

TIP81104

Pemodelan dan Simulasi Sistem

3 (2+1)

Wajib

 

5

TIP81105

Rekayasa dan Pengelolaan Lingkungan Agroindustri

3 (2+1)

Wajib

 

Jumlah

13

 

               

 

Semester II

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

 

1

TIP82201

Sistem Pendukung Keputusan dan Sistem Cerdas

3 (2+1)

Pilihan

 

2

TIP82202

Inovasi dan Strategi Pemasaran Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

3

TIP82203

Tekno-ekonomi Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

4

TIP82204

Manajemen Tenaga Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

5

TIP82205

Manajemen Proyek Industri

3 (2+1)

Pilihan

 

6

TIP82206

Pemanfaatan Limbah Agroindustri Lanjut

3 (2+1)

Pilihan

 

7

TIP82207

Ekologi Industri

3 (2+1)

Pilihan

 

8

TIP82208

Teknologi Pengolahan Bahan Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

9

TIP82209

Teknologi Pengembangan Produk Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

10

TIP82210

Teknologi Agroindustri Tanaman Tahunan

3 (2+1)

Pilihan

 

11

TIP82211

Fisiologi dan Penanganan Lepas Panen

3 (2+1)

Pilihan

 

12

TIP82212

Teknologi Pengawetan Produk Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

13

TIP82213

Agroindustri Pati

3 (2+1)

Pilihan

 

14

TIP82214

Agroindustri Minyak dan Lemak

3 (2+1)

Pilihan

 

15

TIP82215

Rekayasa Pengolahan Minyak Atsiri Lanjut

3 (2+1)

Pilihan

 

Jumlah

45

 

               

  

Semester III

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

 

1

TIP80101

Kolokium

1 (0+1)

Wajib

 

2

TIP81201

Big Data Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

3

TIP81202

Strategi Pengembangan Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

4

TIP81203

Manajemen Rantai Pasok Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

5

TIP81204

Technopreneurship dan Inovasi Bisnis

3 (2+1)

Pilihan

 

6

TIP81205

Life Cycle Assesment (LCA)

3 (2+1)

Pilihan

 

7

TIP81206

Pengendalian Limbah Industri

3 (2+1)

Pilihan

 

8

TIP81207

Pengembangan dan Industri Bahan Berlignoselulosa

3 (2+1)

Pilihan

 

9

TIP81208

Agroindustri Herbal

3 (2+1)

Pilihan

 

10

TIP81209

Teknologi Pengolahan Hasil Perikanan dan Peternakan

3 (2+1)

Pilihan

 

11

TIP81210

Teknologi Bioindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

12

TIP81211

Karakterisasi Bahan Baku dan Produk Agroindustri

3 (2+1)

Pilihan

 

13

TIP81212

Bioenergi

3 (2+1)

Pilihan

 

14

TIP81213

Pengendalian Mutu

3 (2+1)

Pilihan

 

Jumlah

40

 

               

 

Semester IV

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

 

1

TIP80102

Seminar Hasil Penelitian

1 (0+1)

Wajib

 

2

TIP80103

Tesis

6 (0+6)

Wajib

 

Jumlah

7

 

               

 

Sebaran Mata Kuliah Program Studi S2 Teknologi Industri Pertanian Jalur Penelitian (by research)

 

Semester I

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

1

TIP81101

Metodologi Penelitian

3 (3+0)

Wajib

2

TIP81102

Kapita Selekta Agroindustri

1 (1+0)

Wajib

3

TIP81103

Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian

3 (2+1)

Wajib

4

TIP81104

Pemodelan dan Simulasi Sistem

3 (2+1)

Wajib

 

TIP81105

Rekayasa dan Pengelolaan Lingkungan Agroindustri

3 (2+1)

Wajib

Jumlah

13

 

*Wajib diambil salah satu Mata Kuliah sesuai Minat Kajian

 

Semester II

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

1

TIP82101

Publikasi artikel review

2 (0+2)

Wajib

2

TIP80101

Kolokium

1 (0+1)

Wajib

Jumlah

3

 

 

Semester III

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

1

TIP81106

Penelitian*

6 (0+6)

Wajib

2

TIP81107

Pemakalah seminar nasional/internasional**

2 (0+2)

Wajib

3

TIP81108

Publikasi artikel ilmiah jurnal nasional terakreditasi Sinta 4

3 (0+3)

Wajib

4

TIP80102

Seminar Hasil Penelitian

1 (0+1)

Wajib

Jumlah

12

 

*dinilai dalam sidang Komisi Pembimbing (Minimal 2 kali pertemuan),

**Bukti sertifikat keikutsertaan sebagai oral presentasi

 

Semester IV

No

Kode

Mata Kuliah

SKS

Status

1

TIP82102

Publikasi artikel ilmiah jurnal internasional terindeks

3 (0+3)

Wajib

2

TIP80104

Ujian Akhir

7 (0+7)

Wajib

3

TIP80105

Tesis

2 (0+2)

Wajib

Jumlah

12

 

 

08 Oktober 2022 In Berita

Pada hari Sabtu, 8 Oktober 2022, Departemen Teknologi Industri Pertanian,   Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Andalas mengadakan Pengabdian pada Masyarakat di Nagari Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang, Kabupaten Agam. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat dari Bapak Wali Nagari Gadut (Bapak Drs. Masferiedi), Kecamatan Tilatang Kamang Nomor : 472/197/Kessos/ IX – 2022 tertanggal 26 September 2022 tentang “Permohonan Pelatihan Bidang Pengolahan Buah Naga, Ubi, dan Hasil Pertanian Lainnya”. Tema pengabdian ini adalah “Diversifikasi Produk Olahan Buah Naga”. Dosen Universitas Andalas yang hadir pada kegiatan pengabdian ini adalah : (1) Bapak Santosa, (2) Ibu Risa Meutia Fiana, (3) Bapak Sahadi Didi Ismanto, (4) Bapak Deivy Andhika Permata, (5) Ibu Fitriani Kasim, (6) Ibu Lisa Rahayu, dan (7) Ibu Neni.

Gambar 1. Bapak Wali Nagari Gadut Memberi Kata Sambutan

 

Gambar 2. Ketua Departemen Teknologi Industri Pertanian Memberi Kata Sambutan

 

Gambar 3. Ibu Dr. Fitriani Kasim Memberi Materi Pengabdian

 

Gambar 4. Presentasi Ibu Dr. Fitriani Kasim tentang Buah Naga

 

Gambar 5. Hasil Olahan Buah Naga

 

Gambar 6. Dokumentasi dengan Ibu PKK Nagari Gadut

 

Gambar 7. Penyerahan Kenang-kenangan dari Departemen Teknologi Industri Pertanian  untuk Nagari Gadut.

 

 

Halaman 1 dari 2